LAPORAN KERJA PRAKTEK ( LKP ) ANALISA SURVEY DATA PELANGGAN PLN RAYON GANDAPURA MENGGUNAKAN GPS

ABSTRAK
Analisa Survey Data Pelanggan PLN Rayon Gandapura
Menggunakan GPS

Oleh
Ismadinur
0905020065

Perkembangan teknologi khususnya komputer saat ini mempunyai peranan yang sangat penting dalam kehidupan. Teknologi yang berkembang diharapkan menjadi sarana penunjang untuk menangani permasalahan yang timbul dalam mengelola dan menyelesaikan permasalahan yang ada di PLN Rayon Gandapura.
PT. PLN (Persero) Rayon Gandapura yang bergerak dibidang penjualan arus listrik , saat ini berupaya untuk terus meningkatkan pelayanannya.
Posisinya yang sebagai reseller dituntut untuk mampu menyediakan informasi yang up-to-date bagi karyawannya maupun pelanggannya. Kondisi penduduk atau masyarakat yang semakin pesat dan semakin banyak yang membutuhkan daya arus listrik untuk kebutuhan hidup sehari-hari sehingga menyebabkan PT. PLN (Persero) Rayon Gandapura mengalami kesulitan untuk memberikan informasi tentang keberadaan lokasi pelanggannya yang up-to-date kepada karyawannya.
Melihat permasalahan ini, maka diperlukan suatu solusi yang berupa data pelanggan yang lengkap dan daerah posisi keberadaan pelanggan dengan menggunakan gps untuk menentukan titik koordinat keberadaan pelanggan. Analisa survey data pelanggan dengan gps bertujuan untuk mempermudah dalam penentuan daerah keberadaan pelanggan pln.

Kata Kunci : Pelanggan, , PLN, GPS

ABSTRAK | BAB I | BAB II | BAB III | BAB IV | BAB V 

Posting Komentar

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak